Drummer Mike
Portnoy kembali mengeluarkan komentar tentang teman-teman di band
lamanya, DREAM THEATER. Mike mengatakan bahwa kecil kemungkinan dia akan
bergabung lagi dengan DREAM THEATER karena menurutnya band itu telah
‘rusak’.
Mike Portnoy |
Ditanyai
oleh seorang fan melalui Twitter pada 20 Desember 2012 lalu tentang
apakah Portnoy akan bergabung dengan DREAM THEATER lagi suatu saat, sang
drummer menjawab tidak mungkin. “Kelihatannya tidak mungkin. Mereka
[DREAM THEATER] sudah bikin kerusakan mutlak di dalam.” respon Portnoy.
Mike
Portnoy bergabung dengan DREAM THEATER sejak band itu terbentuk pada
1985. Dia menjalani karir bersama DT selama 25 tahun dan merilis 10
album. Mike keluar dari DREAM THEATER pada September 2010, saat mereka
tengah tur bersama Avenged Sevenfold.
Mike mengaku keputusannya untuk keluar dari DREAM THEATER dipicu keinginannya untuk break dari aktivitas DREAM THEATER yang dianggapnya terlalu ‘padat karya’. “Kami sudah bersama-sama selama 25 tahun. 15-20 tahunnya terhitung sangat aktif. Yah, sebangsanya bikin lagu, rekaman, tur, bikin lagu, rekaman, tur.”
Mike mengaku keputusannya untuk keluar dari DREAM THEATER dipicu keinginannya untuk break dari aktivitas DREAM THEATER yang dianggapnya terlalu ‘padat karya’. “Kami sudah bersama-sama selama 25 tahun. 15-20 tahunnya terhitung sangat aktif. Yah, sebangsanya bikin lagu, rekaman, tur, bikin lagu, rekaman, tur.”
“Tapi
setelah 25 tahun aku merasa butuh istirahat. Aku merasa tak ada lagi
keakraban saat di backstage. Semua orang berada di ruangan yang
terpisah. Aku sempat membantu Avenged Sevenfold. Dan aku melihat
keakraban di antara mereka yang tak aku lihat di DREAM THEATER. Maka
kusarankan pada mereka untuk ambil break dulu.”
“Mungkin
itu akan ada baiknya buat band. Bisa memercikkan semangat baru, dan
mempererat persahabatan. Fans mungkin akan sedikit penasaran selama 1-2
tahun . Jadi kusarankan hal itu, namun mereka menolak. Mereka tak mau break sementara aku sangat butuh break.
Bukan dari pekerjaaanya, tapi dari siklus dan orang-orang yang terlibat
di dalamnya.” ujar Mike Portnoy saat interview dengan stasiun radio
WBAB di New York, Maret 2012 lalu.
Beberapa
bulan setelah keluar dari DREAM THEATER, Mike sempat mempertimbangkan
untuk bergabung lagi dengan DREAM THEATER dan bahkan sudah menghubungi
mereka kembali, namun ternyata DREAM THEATER menolak Mike untuk
bergabung kembali. Mike mengaku saat itu dia mempertimbangkan kembali ke
DREAM THEATER karena hal itu adalah permintaan fans.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar