Kepada
Metal Hammer magazine edisi Februari 2012, gitaris Kerry King
mengungkapkan bahwa saat ini mereka sedang mengambil break
dalam persiapan album terbarunya, namun semuanya berjalan lancar. “Saat
ini kami sedang break. Segalanya berjalan lancar. Aku
sudah menyelesaikan tiga buah lagu bersama Dave (Lombardo, drummer) dan
kedengarannya (lagunya) sangat energik. Masih ada tiga lagu lagi yang
siap digarap selepas break.” Ungkap Kerry.
Kerry juga
menambahkan bahwa mereka ingin secepatnya menyelesaikan segala proses
rekaman di studio. “Kurasa kami tak akan terlalu lama di studio. Kami
akan mengerjakannya dengan cara lama dan secepatnya segera diselesaikan.
Bahkan kami saat ini sudah memulai lebih cepat dari rencana sebelumnya.
Albumnya akan siap pada sekitar pertengahan tahun (2012). Tapi kapan
rilisnya itu tergantung dari label rekamannya. Mereka mungkin saja punya
rencana lain. Tapi kami inginnya (album itu) sudah bisa didapat oleh
fans sekitar musim panas (Juni, Juli atau Agustus 2012).” Imbuh Kerry
King. SLAYER telah mulai menulis materi untuk album baru sejak bulan
November 2011.
Berkaitan dengan kondisi kesehatan gitaris Jeff
Hanneman, Kerry King mengatakan bahwa keadaan Jeff membaik. “Untuk saat
ini kami bisa saja mengajak dia manggung, itu kalau cuma membawakan
satu lagu. Tapi Jeff baik – baik saja. Dia perlahan kembali pulih dan
pada saat kami nanti siap untuk tur, dia akan kembali bersama kami di
atas panggung.” Kata Kerry.
Sejak awal 2011 Jeff Hanneman terkena
necrotizing fasciitis atau sindrom bakteri pemakan daging yang
membuatnya harus absen dulu dari kegiatannya bersama SLAYER. Necrotizing
fasciitis merupakan infeksi yang dihasilkan oleh bakteri yang bisa
menghancurkan kulit dan jaringan di bawahnya. Penyakit ini sangat jarang
namun merupakan penyakit serius. Menurut dokternya, Jeff terkena
infeksi tersebut karena gigitan laba – laba. Absennya Jeff Hanneman
membuat SLAYER harus mencari gitaris pengganti sementara. Mereka
kemudian mengajak gitaris Exodus, Gary Holt. Selain Gary Holt, SLAYER
juga mengajak Pat O’Brien (Cannibal Corpse) yang berganti – gantian
dengan Gary Holt mengisi kekosongan posisi gitar di SLAYER dalam
beberapa show di tahun 2011.
Album terakhir yang dirilis SLAYER adalah
“World Painted Blood” (2009). Album ini terjual sebanyak 41.000 kopi
pada minggu pertama rilisnya di Amerika Serikat dan menduduki peringkat
12 Billboard 200. Dua lagu dalam album ini masuk nominasi Grammy Awards,
yaitu “Hate Worldwide” (Grammy Awards ke-52, 2010) dan “World painted
Blood” (Grammy Awards ke-53. 2011). Keduanya dinominasikan untuk
kategori Best Metal Performance.
SLAYER akan menjadi co-headliner
tur musim panas Mayhem Festival 2012 bersama Slipknot dan Anthrax pada
bulan Juni hingga Agustus 2012 di Amerika Utara.
sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar